TINGKAT NYERI DAN PROSTAGLANDIN-E2 (PG-E2) PADA IBU INPARTU KALA I DENGAN TINDAKAN COUNTER-PRESSURE

Rejeki, Sri, Sri (2014) TINGKAT NYERI DAN PROSTAGLANDIN-E2 (PG-E2) PADA IBU INPARTU KALA I DENGAN TINDAKAN COUNTER-PRESSURE. Jurnal Ners, 9 (1). pp. 111-117. ISSN 1858-3598

[img]
Preview
Text
Artikel.pdf

Download (322kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan. Peningkatkan pembentukan PG-E2 dapat menimbulkan kontraksi uterus sebagai penyebab nyeri persalinan. Nyeri persalinan yang lama dapat mengancam kehidupan janin dan ibu. Untuk itu nyeri persalinan perlu diatasi. Beberapa penelitian melaporkan mengatasi nyeri dengan farmaka sering mengakibatkan efek samping pada fetus. Untuk itu diperlukan metode yang mempunyai efektifitas kuat tetapi minimal dalam efek samping, serta tidak mempengaruhi kontraksi uterus dan kemajuan persalinan. Counter-pressure adalah metode non farmaka sebagai alternatif untuk mengurangi nyeri persalinan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis peran Counter-pressure dalam mengatasi nyeri persalinan sebagai indikator adalah tingkat nyeri persalinan dan kadar PG-E2. Metologi: Desain penelitian adalah Quasi experimental designs dengan jenis Nonequivalent Control group Design. Sebanyak 52 primigravida dalam proses persalinan kala I dengan consecutive sampling terpilih sebagai sampel, yang terbagi menjadi 26 untuk perlakuan dan 26 sebagai kontrol Hasil: Terdapat penurunan yang signifikan tingkat nyeri pada perlakuan Counter-pressure (p=0,000). Tidak terdapat perubahan kadar PG-E2 pada perlakuan Counter-pressure (p=0,095). Diskusi: Metode Counter-pressure sangat signifikan menurunkan tingkat nyeri persalinan. Metode Counter-pressure tidak mempengaruhi perubahan PG-E2.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Penelitian/ Publikasi
Depositing User: Users 1 not found.
Date Deposited: 09 Dec 2016 02:35
Last Modified: 31 Jan 2019 02:18
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/162

Actions (login required)

View Item View Item