FAJRIYANI, AZQIA, G2D014012 (2018) NILAI TBA, FFA, KADAR AIR DAN SIFAT SENSORI KERIPIK KENTANG BERDASARKAN JENIS KEMASAN DAN LAMA PENYIMPANAN. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_Universitas Muhammadiyah Semarang" not defined].
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (393kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (489kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (634kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (584kB) | Request a copy |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (623kB) | Request a copy |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (383kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (532kB) | Preview |
|
|
Text
MANUSKRIP.pdf Download (615kB) | Preview |
Abstract
Kentang (Solanum tuberosum L.) merupakan salah satu jenis umbi-umbian yang banyak dikonsumsi oleh masyarakat karena rasanya yang enak dan mengandung karbohidrat yang tinggi. Kentang mudah mengalami kerusakan hal tersebut terjadi karena kadar air pada kentang yang cukup tinggi yaitu 80 persen. Berdasarkan hal tersebut maka perlu dilakukan pengolahan untuk memperpanjang umur simpan kentang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh jenis kemasan dan lama penyimpanan terhadap nilai TBA,FFA, Kadar Air dan Sifat Sensori Keripik Kentang. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap faktorial yang terdiri dari 2 faktor yaitu jenis kemasan (PP,PE, dan alumunium foil) dengan ketebalan masing-masing 0,5 mm dan lama penyimpanan (0 hari, 7 hari, 14 hari, 21 hari dan 28 hari) dalam suhu ruang. Hasil uji statistik didapatkan bahwa jenis kemasan dan lama penyimpanan berpengaruh terhadap nilai FFA, Kadar air dan sifat sensori keripik kentang sedangkan pada nilai TBA tidak berpengaruh nyata. Kadar TBA keripik kentang diakhir masa simpan pada kemasan PP 2,412 mg malonaldehid/kg sampel, PE 3,365 mg malonaldehid/kg dan Alumunium foil 2,787 mg malonaldehid/kg sampel. Nilai FFA diakhir masa simpan pada kemasan PP1,173 %ALB sampel, PE 1,548 %ALB sampel, dan Alumunium foil 1,173%ALB sampel. Kadar air diakhir masa simpan pada kemasan PP 7,040%, PE 3,933%, dan Alumunium foil 3,003%. Hasil uji statistik menunjukkan ada pengaruh jenis kemasan dan lama penyimpanan terhadap nilai FFA, kadar air dan sifat sensori keripik kentang. Kata kunci : Keripik, Kentang, Penyimpanan, dan TBA
Item Type: | Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) ) |
---|---|
Call Number: | 001/S1TP/V/2018 |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Faculty of Agricultural Science and Technology > S1 Food Technology |
Depositing User: | perpus unimus |
Date Deposited: | 15 May 2018 08:22 |
Last Modified: | 15 May 2018 08:22 |
URI: | http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/1631 |
Actions (login required)
View Item |