PENGARUH JENIS DAN DURASI PEMANASAN TERHADAP CEDERA KAKI PEMAIN FUTSAL

Pinoko, Mohammad Dwitopo, H2A014051 (2018) PENGARUH JENIS DAN DURASI PEMANASAN TERHADAP CEDERA KAKI PEMAIN FUTSAL. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_UNIMUS" not defined].

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (137kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (262kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (454kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (419kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (219kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (174kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (208kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Cedera kaki adalah kelainan pada daerah kaki yang mengakibatkan timbulnya nyeri, panas, merah, bengkak. Data dari International Olympic Committee (IOC) tahun 2011 menunjukkan persentase kejadian cedera kaki pada pemain futsal sebesar 38%. Terjadinya cedera kaki dapat dipengaruhi oleh kesalahan pemanasan, kelainan struktural, dan kelemahan otot, tendon, dan ligamen. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh jenis dan durasi pemanasan terhadap cedera kaki pemain futsal. Metode: Penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectional ini menggunakan sampel sebanyak 63 pemain futsal di 4 klub futsal Kota Semarang. Pengambilan sampel penelitian menggunakan teknik purposive sampling. Variabel bebas adalah jenis dan durasi pemanasan. Variabel terikat adalah cedera kaki pemain futsal. Analisis data menggunakan uji Chi Square dengan tingkat kepercayaan 95%, yang meliputi analisis univarat, dan bivariat. Hasil: Hasil uji Chi-square, variabel jenis pemanasan terhadap cedera kaki didapatkan nilai (p=0,022), variabel durasi pemanasan terhadap cedera kaki didapatkan nilai (p=0,001). Menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara jenis dan durasi pemanasan terhadap cedera kaki pemain futsal. Kesimpulan: Ada pengaruh yang signifikan antara jenis dan durasi pemanasan terhadap cedera kaki pemain futsal Kunci: Jenis pemanasan, Durasi pemanasan, Cedera kaki pemain futsal

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Faculty of Medical > S1 Medical
Depositing User: perpus unimus
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/1756

Actions (login required)

View Item View Item