Rachmawati, Reni, G2B014015 (2018) PENGARUH PEMBERIAN JUS KURMA (Phoenix dactylifera) TERHADAP KECEPATAN DAN KELELAHAN OTOT ATLET SEPAK BOLA DI BALAI PEMUSATAN PENDIDIKAN DAN LATIHAN OLAH RAGA PELAJAR (PPLP) PROVINSI JAWA TENGAH. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_Universitas Muhammadiyah Semarang" not defined].
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (300kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (193kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (382kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (297kB) | Request a copy |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (308kB) | Request a copy |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (169kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (412kB) | Preview |
|
|
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (565kB) | Preview |
Abstract
Peranan gizi dalam olahraga terutama olahraga profesional seperti sepakbola menuntut tenaga ahli yang terampil dalam menjaga secara khusus dan intensif kebutuhan zat gizi dari para pemainnya. Kebutuhan gizi yang dibutuhkan diantaranya karbohidrat, protein, lemak, serat, cairan dan asupan zat gizi mikro lainnya. Buah kurma (Phoenix dactylifera) sebagaian besar mengandung gula pereduksi yaitu glukosa dan fruktosa, sehingga buah kurma mudah untuk dicerna dan secara cepat dapat mengganti energi yang hilang. Berdasarkan uraian di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian jus kurma (Phoenix dactylifera) terhadap kecepatan dan kelelahan otot atlet sepak bola di Pusat Pembinaan dan Pelatihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Jawa Tengah. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian ekperimental dengan menggunakan pendekatan pre test and post test control group design, populasi pada penelitian ini adalah seluruh atlet pelajar sepak bola yang berusia 15-17 tahun dan berada di asrama PPLP Provinsi Jawa Tengah yang jumlahnya 27 orang. Pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan metode purposive sampling dan didapatkan sampel sebesar 23 orang yang memenuhi kriteria inklusi dengan variabel penelitian pemberian jus kurma, kecepatan dan kelelahan otot. Hasil dalam penelitian ini kemudian di uji dengan menggunkanan uji independen t-test dan didapatkan sampel terbanyak dengan kategori tingkat lari baik yaitu 69,6% dan sampel terbanyak kelelahan adalah dengan kadar asam laktat diatas normal yaitu 60,9%. Berdasarkan hasil uji bivariat diketahui tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara pemeberian jus kurma sebelum intervensi dan setelah intervensi terhadap kecepatan lari dan kelelahan otot atlet sepak bola dengan signifikansi masing-masing adalah p=0,101 dan p=0,085. Keynote : Phoenix Dactylifera, Kecepatan, Kelelahan Otot dan Atlet
Item Type: | Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) ) |
---|---|
Contributors Thesis: | 109/S1.GIZI/VII/2018 |
Subjects: | R Medicine > Nutrition |
Divisions: | Faculty of Nursing and Health > S1 Nutrition |
Depositing User: | perpus unimus |
Date Deposited: | 14 Aug 2018 01:57 |
Last Modified: | 14 Aug 2018 01:57 |
URI: | http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/1995 |
Actions (login required)
View Item |