Yunita, Azmi, H2A012006 (2016) HUBUNGAN KEHAMILAN SEROTINUS DENGAN KEJADIAN BAYI MAKROSOMIA DI RSUD TUGUREJO SEMARANG. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_UNIMUS" not defined].
|
Text
Azmi Yunita..pdf Download (545kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang:Makrosomia merupakan salah satu komplikasi pada kehamilan yang akan berdampak buruk pada persalinan dan pada saat bayi lahir apabila komplikasi tersebut tidak dideteksi secara dini dan segera ditangani.Persalinan dengan makrosomia umumnya dijumpai pada wanita hamil dengan diabetes melitus, kehamilan lewat bulan (serotinus) dan pada grande multipara.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kehamilan serotinus dengan kejadian bayi makrosomia. Metode: Penelitian ini merupakan studi observasional dengan desain cross sectional yang dianalisis dengan uji statistik dengan tingkat kemaknaan 95% yang meliputi analisis univariat dan bivariat dengan penelitian hubungan antara kehamilan serotinus dengan kejadian bayi makrosomia. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 sampel rekam medis.Data dianalisis menggunakan program analisis uji Chi-square. Hasil: Hasil analisis bivariat antara kehamilan serotinus dengan kejadian makrokomia diperoleh nilai p=0,017 (<0,05) maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara kehamilan serotinus dengan kejadian makrosomia di RSUD Tugurejo Semarang.Dari hasil analisis diperoleh pula nilai OR = 4,426 artinya wanita dengan kehamilan serotinus mempunyai peluang 4,426 kali melahirkan bayi makrosomia dibandingkan dengan kehamilan atterm. Simpulan: Ada hubungan antara kehamilan serotinus dengan kejadian makrosomia. Bayi berat lahir besar (makrosomia) berisiko lahir dari ibu dengan usia kehamilan ≥ 41 (serotimus).
Item Type: | Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) ) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medical > S1 Medical |
Depositing User: | Users 1 not found. |
URI: | http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/211 |
Actions (login required)
View Item |