PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN ANTARA LANSIA YANG TINGGAL DI PANTI WREDA DAN YANG TINGGAL DI RUMAH

Amperawan, Rifky Habib, H2A012021 (2016) PERBEDAAN TINGKAT KECEMASAN ANTARA LANSIA YANG TINGGAL DI PANTI WREDA DAN YANG TINGGAL DI RUMAH. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, UNSPECIFIED.

[img] Text
Rifki Habib.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (711kB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang: Kecemasan merupakan perasaan takut yang tidak jelas dan tidak didukung oleh situasi. Jumlah lanjut usia (lansia) sekarang ini semakin meningkat dan masalah psikis yang sering dijumpai pada lansia adalah kecemasan. Hal ini diperkuat dengan beberapa faktor risiko gangguan kecemasan, seperti usia, materi, aset fisik, keluarga, dan lingkungan. Penelitian sebelumnya menjelaskan lansia yang tinggal di panti wreda memiliki tingkat kecemasan berat. Tujuan: Membedakan tingkat kecemasan antara lansia yang tinggal di panti wreda dan yang tinggal di rumah. Metode: Penelitian ini merupakan studi observasional dengan desain cross sectional yang dianalisis dengan uji statistik Chi Square / Fisher’s Exact Test. Cara pengambilan sampel dilakukan secara random sampling, dengan memperhatikan kriteria inklusi dan eksklusi dari 60 responden di Unit Pelayanan Sosial Lanjut Usia Pucang Gading Semarang dan di RW 7 Kelurahan Plamongansari. Hasil: Total sampel yang diambil sebanyak 60 responden. Hasil analisis bivariat menunjukkan ada perbedaan signifikan (p=0,001) tingkat kecemasan diantara lansia yang tinggal di panti wreda dan lansia yang tinggal di rumah. Pada responden yang tinggal di panti wreda sebagian besar mengalami kecemasan berat (93,3%). Kesimpulan: Ada perbedaan tingkat kecemasan antara lansia yang tinggal di panti wreda dan yang tinggal di rumah.

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Contributors Thesis: 1. dr. Suprihhartini, Sp.KJ 2. dr. M. Riza Setiawan
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Divisions: Faculty of Medical > S1 Medical
Depositing User: perpus unimus
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/232

Actions (login required)

View Item View Item