GAMBARAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WEDUNG II

FATKHIYAH, A2A214040 (2016) GAMBARAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS WEDUNG II. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_UNIMUS" not defined].

[img]
Preview
Text
FULL TEXT fix.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar Belakang : Diare sampai saat ini masih menjadi masalah utama di masyarakat yang sulit untuk ditanggulangi. Penyebab utama kematian akibat diare adalah tatalaksana yang tidak tepat baik di rumah maupun di sarana kesehatan. Untuk menurunkan kematian karena diare perlu tatalaksana yang cepat dan tepat. Faktor risiko kejadian diare adalah faktor host, faktor lingkungan, faktor perilaku, dan pelayanan kesehatan. Jumlah balita umur 1-4 tahun yang mengalami diare di wilayah Puskesmas Wedung II pada tahun 2014 sebanyak 116 balita. Tujuan : Untuk mengetahui gambaran kejadian diare pada Balita di wilayah kerja Puskesmas Wedung II. Metode : Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Subyek penelitian ini adalah semua balita umur 1-4 tahum yang menderita diare pada bulan Januari-Maret 2016 di wilayah kerja Puskesmas Wedung II. Hasil : Rata-rata umur balita 27,44. Umur minimum 13 bulan dan umur maksimum 48 bulan dengan simpangan baku 10.314 dan berjenis kelamin laki-laki sebanyak 18 balita (56,2%). Perilaku pertolongan pertama ibu tidak tepat sebanyak 29 (90,6%). Penyediaan air bersih kategori tinggi sebanyak 14 (43,8%) dan penyediaan jamban sehat kategori rendah-sedang sebanyak 16 (50,0%). Kesimpulan: Kejadian diare pada balita umur 1-4 tahun di wilayah kerja Puskesmas Wedung II disebabkan oleh perilaku pertolongan pertama ibu tidak tepat sebanyak 29 (90,6%) dan penyediaan jamban sehat kategori rendah-sedang sebanyak 16 (50,0%). Kata kunci: perilaku pertolongan pertama, air bersih, jamban sehat, diare

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Public Health > S1 Public Health
Depositing User: Users 1 not found.
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/31

Actions (login required)

View Item View Item