Saputri, Rosdiana, G2A015072 (2019) EFEKTIVITAS TERAPI AUTOGENIK TERHADAP KONDISI PSIKOLOGI PASIEN CKD YANG MENJALANI HEMODIALISIS DI KLINIK GINJAL DAN HIPERTENSI LESTARI SEMARANG. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_Universitas Muhammadiyah Semarang" not defined].
Text
FULLTEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Pasien CKD yang menjalani hemodialisis akan mempengaruhi fisiologis, psikologis dan sosial. Pola hidup berubahselama menjalani hemodialisis dalam keluarga, selain itu kehidupan normal yang terganggu mengakibatkan perasaan kehilangan pada pasien CKD.Hal ini mengakibatkan problem psikologis pada pasien CKD dan berdampak timbulnya depresi, cemas dan stres.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Efektivitas Terapi Autogenik Terhadap Kondisi Psikologi Pasien CKD Yang Menjalani Hemodialisis Di Klinik Ginjal Dan Hipertensi Lestari Semarang.Rancangan penelitian ini adalah studi kuantitatif dengan desain quasy eksperiment, pendekatan yang digunakan adalah pre test and post test non-equivalent control group. Responden penelitian ini pasien CKD yang menjalani hemodialisis di klinik ginjal dan hipertensi lestari Semarang, jumlah sampel 104 responden terbagi menjadi 2 kelompok yaitu 52 responden kelompok intervensi terapi autogenik dan 52 responden kelompok kontrol.Uji statistik menggunakan Wilcoxon.Hasil uji statistik pada kelompok intervensi terdapat efektivitas terapi autogenik terhadap penurunan tingkat depresi (p value=0,000), terdapat efektivitas terapi autogenik terhadap penurunan tingkat cemas (p value=0,000), dan terdapat terdapat efektivitas terapi autogenik terhadap penurunan tingkatstres (p value=0,000). Sedangkan pada kelompok kontrol di dapatkan hasil p value 1.000> 0,05 yang berarti tidak ada efektivitas terhadap penurunan tingkat depresi, cemas dan stres karena tidak diberikan terapi autogenik. Kesimpulannya menunjukkan bahwa ada efektivitas terapi autogenik terhadap kondisi psikologis pasien CKD yang menjalani hemodialisis di KGH Lestari Semarang.Hasil penelitian ini dapat menjadi sumber informasi dan sebagai pertimbangan dalam memberikan intervensi alternatifberupa terapi autogenik kepada pasien CKD yang menjalani hemodialisis yang mengalami masalah pada kondisi psikologisnya berupa depresi, cemas dan stres. Kata kunci: CKD, Hemodialisis, Terapi Autogenik Pustaka : 53 ( 2008 – 2018)
Item Type: | Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) ) |
---|---|
Call Number: | 015/S1.Kep/XI/2019 |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Nursing and Health > S1 Nursing |
Depositing User: | perpus unimus |
Date Deposited: | 28 Jan 2020 12:07 |
Last Modified: | 28 Jan 2020 12:07 |
URI: | http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/3402 |
Actions (login required)
View Item |