KONDISI FISIK DAN JUMLAH BAKTERI UDARA PADA RUANGAN AC DAN NON AC DI SEKOLAH DASAR(Studi Sekolah Dasar Sang Timur Semarang)

VINDRAHAPSARI, RIZKA TIARA, A2A214060 (2016) KONDISI FISIK DAN JUMLAH BAKTERI UDARA PADA RUANGAN AC DAN NON AC DI SEKOLAH DASAR(Studi Sekolah Dasar Sang Timur Semarang). Skripsi.

[img]
Preview
Text
FULLTEXT 1.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar belakang: Bakteri merupakan sumber pencemar biologi dalam ruangan. Bakteri dalam ruang dipengaruhi oleh suhu, kelembaban, pencahayaan dan ventilasi. Sistem ventilasi dibedakan menjadi dua yaitu alami dan buatan berupa penggunaan AC. AC yang tidak terawat menjadi sumber bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan jumlah bakteri ruangan AC dan non AC dan menganalisis hubungan suhu, kelembaban dan pencahayaan dengan jumlah bakteri. Metode: jenis penelitian yang digunakan explanatory research dengan metode Cross Sectional. Populasi ruang kelas SDK Sang Timur Semarang dengan sampel ruang kelas berAC 4 kelas dan ruang Non AC 6 kelas. Variabel bebas dalam penelitian ini suhu, kelembaban dan pencahayaan ruang, sedangkan variabel terikat adalah jumlah bakteri di udara. Hasil : rata – rata jumlah bakteri pada ruang Non AC 14.67 koloni/m3, pada ruang berAC 84.25 koloni/m3. Pengukuran suhu pada ruang Non AC 31.01°C dan pada ruang ber AC yaitu 30.07°C. Pengukuran kelembaban ruang Non AC 68.05% pada ruang ber AC 72.27%. Pencahayaan ruang kelas non AC 131.67 lux, pada ruang ber AC yaitu 108 lux. Jumlah bakteri pada semua ruang kelas memenuhi syarat. Suhu dan kelembaban semua ruang kelas tidak memenuhi syarat, sedangkan pencahayaan ruang 70% yang memenuhi syarat. Uji beda bakteri pada ruang AC dan Non AC p= 0.011. Uji hubungan suhu p= 0.058, kelembaban p= 0.082 dan pencahayaan p= 0.172 Kesimpulan : Ada perbedaan jumlah bakteri antara ruang nonAC dan berAC. Tidak ada hubungan yang signifikan antara suhu, kelembaban dan pencahayaan dengan jumlah bakteri dalam ruang. Kata kunci : Kondisi fisik ruang, jumlah bakteri, AC

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Public Health > S1 Public Health
Depositing User: Users 1 not found.
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/51

Actions (login required)

View Item View Item