PENERAPAN FOOT MASSAGE UNTUK MENSTABILKAN HEMODINAMIK PADA ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN CONGESTIVE HEART FAILURE

Permatasari, Diah Ayu (2020) PENERAPAN FOOT MASSAGE UNTUK MENSTABILKAN HEMODINAMIK PADA ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN DENGAN CONGESTIVE HEART FAILURE. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, Universitas Muhammadiyah Semarang.

[img] Text
FULL TEXT KIA NERS Diah Aulia NS_G3A019141.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Pada pasien Congestive heart failure merupakan sindrom klinik dengan abnormalitas dari struktur atau fungsi jantung dimana ventrikel jantung digunakan untuk memenuhi kebutuhan seluruh jaringan tidak adekuat untuk memompakan darah, sehingga beban awal atau yang disebut preload akan semakin meningkat, karena darah berlebihan masuk kedalam ventrikel dapat mengakibatkan ketidakstabilan hemodinamik Tujuan : Menerapkan foot massage untuk menstabilkan hemodinamik(MAP, Nadi, dan RR), pada asuhan keperawatan pasien Congestive Heart Failure. Metode : Deskriptif dengan pendekatan studi yaitu pendekatan proses keperawatan, dilakukan pada 3 pasien yang dipilih berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Penerapan foot massage dilakukan selama 30 menit dan selanjutnya dievaluasi. Alat ukur yang digunakan yaitu lembar observasi untuk melihat perubahan hemodinamik pada bed side monitor pasien. Hasil : Menunjukan rata rata penurunan tekanan darah yaitu 4 mmHg pada systole dan 2 mmHg pada diastole, MAP terdapat penurunan yaitu 3 mmHg, Nadi terdapat penurunan yaitu 3 mmHg, dan frekuensi pernafasan 2 mmHg. Kesimpulan : Penerapan foot massage yang dilakukan penulis dapat menstabilkan hemodinamik pada MAP, Nadi, dan RR. Saran : Penerapan foot massage dapat menjadi salah satu penatalaksanaan non farmakologi dalam menstabilkan hemodinamik. Kata Kunci : Congestive Heart Failure, Mean Arterial Pressure, Denyut Jantung, Frekuensi Pernafasan

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Contributors:
ContributionCobtributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorChanif, ChanifUNSPECIFIEDperpustakaan@unimus.ac.id
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Health > Professional Nurses
Depositing User: perpus unimus
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/5626

Actions (login required)

View Item View Item