TERAPI MURROTAL MENURUNKAN TINGKAT NYERI PASIEN POST SECTIO CAESARIA

Wahyuningsih, Endah (2020) TERAPI MURROTAL MENURUNKAN TINGKAT NYERI PASIEN POST SECTIO CAESARIA. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, Universitas Muhammadiyah Semarang.

[img] Text (full teks.pdf)
ENDAH_G3A019118_NERS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Sectio caesaria merupakan proses persalinan dengan melalui pembedahan pada daerah perut yang menimbulkan terputusnya kontinuitas jaringan dan syaraf sehingga timbul rasa nyeri yang berlangsung lama. Salah satu terapi non farmakologi yang digunakan yaitu terapi murrotal. Studi kasus ini bertujuan untuk mengetahui intervensi terapi murrotal Ar-Rahman 78 ayat yang mempunyai efek terapetik menurunkan nyeri pada pasien post SC. Desain penelitian yang digunakan dalam studi kasus ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan pre test dan post test. Sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dengan responden 2 orang. Pengkajian nyeri menggunakan lembar NRS sebelum dan sesudah intervensi dilanjutkan pemberian terapi murrotal dan relaksasi napas dalam sehari 1x intervensi selama 25 menit beserta evaluasi oleh penulis dan secara mandiri oleh pasien apabila nyeri timbul. Terapi diberikan 2 jam setelah pasien minum obat nyeri. Hasil studi kasus menunjukkan bahwa pasien mengalami penurunan nyeri dengan rata-rata 1 poin dari skala 5 menjadi 1 setelah terapi murrotal. Terapi Murrotal yang dikombinasikan dengan napas dalam mampu menurunkan skala nyeri pasien post SC. Hal ini terjadi karena musik dapat memproduksi zat endorphin dan bekerja pada sistim limbik dihantarkan kepada system saraf dan merangsang organ-organ tubuh untuk memproduksi sel-sel yang rusak akibat pembedahan sehingga nyeri berkurang. Diharapkan setiap rumah sakit memberikan terapi murrotal kepada pasien post SC untuk membantu mengurangi nyeri pada luka post SC. Kata kunci: Nyeri, Post Sectio Caesaria, Terapi Murrothal

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Contributors:
ContributionCobtributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhayati, NikmatulUNSPECIFIEDperpustakaan@unimus.ac.id
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Health > Professional Nurses
Depositing User: perpus unimus
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/5640

Actions (login required)

View Item View Item