PENURUNAN FREKUENSI MUAL MUNTAH PADA IBU HAMIL DENGAN HIPEREMESIS GRAVIDARUM MENGGUNAKAN ACUPRESSURE PERICARDIUM DAN AROMATERAPI LEMON

TURROHMAH, LAILA (2020) PENURUNAN FREKUENSI MUAL MUNTAH PADA IBU HAMIL DENGAN HIPEREMESIS GRAVIDARUM MENGGUNAKAN ACUPRESSURE PERICARDIUM DAN AROMATERAPI LEMON. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, Universitas Muhammadiyah Semarang.

[img] Text (full teks.pdf)
KIAN FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang:Hiperemesis gravidarum adalah mual muntah berlebihan yang dapat menyebabkan perubahan hemodinamik yang terjadi pada ibu hamil yang disebabkan karena meningkatnya hormon esterogen dan HCG (Hormon Chorionic Gonadrophin) dalam serum. Hiperemesis gravidarum dapat menyebabkan morbiditas yang signifikan bagi ibu dan bayi seperti kehilangan berat badan selama kehamilan, dehidrasi, gangguan keseimbangan elektrolit dan defisiensi nutritional sehingga dapat meningkatkan risiko melahirkan berat bayi lahir rendah dan premature. Upaya yang dapat dilakukan dalam membantu beradaptasi dengan mual muntah melalui tindakan farmakologi maupun nonfarmakologi. Acupressure pericardium dan aromaterapi lemon merupakan salah satu upaya tindakan nonfarmakolgis. Metode:Pengumpulan data yang di dapat dari hasil studi kasus dengan pendekatan asuhan keperawatan terhadap tiga ibu hamil dengan hiperemesis gravidarum yaitu pengkajian melalui pemeriksaan fisik, wawancara baik langsung dengan pasien maupun keluarga pasien serta melalui studi rekam medis terkait hasil pemeriksaan penunjang dan perlakuan tindakan pemberian asuhan keperawatan dengan intervensi acupressure pericardium dan aromaterapi lemon. Hasil:Setelah dilakukan tindakan acupressure pericardium dan aromaterapi lemon selama 3 hari, partisipan mengalami penurunan frekuensi mual muntah. Simpulan:Acupressure pericardium dan aromaterapi lemon menurunkan frekuensi mual muntah pada ibu hamil dengan hiperemesis gravidarum. Acupressure menstimulasi sistem regulasi serta mengaktifkan mekanisme endokrin dan neurologi yang merupakan mekanisme fisiologi dalam mempertahankan keseimbangan. Prinsip kerja aromaterapi lemon yaitu memicu pelepasan neurotransmitter seperti ensephalin dan endorphin yang mempunyai efek meningkatkan perasaan nyaman dan rileks. Kata Kunci :Mual muntah, Acupressure pericardiumdan aromaterapi lemon

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Contributors:
ContributionCobtributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKhayati, NikmatulUNSPECIFIEDperpustakaan@unimus.ac.id
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Nursing and Health > Professional Nurses
Depositing User: perpus unimus
Date Deposited: 25 Jul 2022 07:44
Last Modified: 25 Jul 2022 07:44
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/5668

Actions (login required)

View Item View Item