HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DENGAN SISA MAKANAN PADA MAKAN SIANG DI SD ISLAM BILINGUAL AN-NISSA KOTA SEMARANG

RATNA AJENG HARDIKA, G0B013005 (2016) HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DENGAN SISA MAKANAN PADA MAKAN SIANG DI SD ISLAM BILINGUAL AN-NISSA KOTA SEMARANG. KTI.

[img]
Preview
Text
KTI FULL 1.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pengetahuan Gizi adalah kepandaian memilih makanan yang merupakan sumber zat-zat gizi dan kepandaian dalam memilih makanan jajanan yang sehat. Sisa makanan di piring (plate waste) adalah makanan yang disajikan kepada konsumen, tetapi meninggalkan sisa di piring karena tidak habis dikonsumsi dan dinyatakan dalam persentase makanan yang disajikan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan pengetahuan gizi dengan sisa makanan pada makan siang di SD Islam Bilingual An-Nisa Kota Semarang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian explanatory. Sampel penelitian ini adalah siswa SD Islam Bilingual An-Nissa Kota Semarang kelas IV dan kelas V yang berjumlah 35 orang. Data pengetahuan gizi dengan menggunakan wawancara langsung melalui kuesioner. Data sisa makanan diukur dengan menggunakan form Comstock. Analisis data menggunakan uji Rank Spearman dikarenakan data berdistribusi tidak normal. Rata-rata skor pengetahuan gizi sampel adalah 18,20 ± 2,153 dengan skor pengetahuan terendah 11 dan skor pengetahuan tertinggi 20. Rata-rata makanan pokok yang habis sebanyak 32 anak (91,4%), lauk hewani yang habis sebanyak 30 anak (85,7%), lauk nabati yang habis sebanyak 27 anak (77,1%), sayur yang habis sebanyak 27 anak (77,1%). Ada hubungan antara pengetahuan gizi dengan sisa makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati, dan sayur (p<0,05). Semakin tinggi tingkat pengetahuan gizi anak maka semakin rendah sisa makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati dan sayur. Kata Kunci : Pengetahuan Gizi, Sisa Makanan

Item Type: Article
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Faculty of Nursing and Health > D3 Nutrition
Depositing User: Users 1 not found.
Date Deposited: 09 Nov 2016 02:33
Last Modified: 09 Nov 2016 02:33
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/88

Actions (login required)

View Item View Item