HUBUNGAN PERILAKU MENYIKAT GIGI DENGAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT ANAK USIA 10 TAHUN SD NEGERI PALEBON 3 KOTA SEMARANG

TRIANA, ANIQ MALIKHA, J2A014006 (2018) HUBUNGAN PERILAKU MENYIKAT GIGI DENGAN STATUS KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT ANAK USIA 10 TAHUN SD NEGERI PALEBON 3 KOTA SEMARANG. Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) thesis, ["eprint_fieldopt_institution_Universitas Muhammadiyah Semarang" not defined].

[img]
Preview
Text
3. ABSTRAK (Bahasa Indonesia).pdf

Download (316kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. BAB I.pdf

Download (622kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. BAB II.pdf

Download (617kB) | Preview
[img] Text
7. BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (736kB) | Request a copy
[img] Text
8. BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (740kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
9. BAB V.pdf

Download (395kB) | Preview
[img]
Preview
Text
10. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (680kB) | Preview

Abstract

Latar belakang : Kesehatan gigi dan mulut anak-anak yang buruk dipengaruhi oleh beberapa hal, diantaranya adalah tingkat pengetahuan, kebiasaan membersihkan gigi yang kurang, kesadaran dan motivasi. Data Dinas Kesehatan Kota Semarang tahun 2016 menunjukkan bahwa terdapat 12.147 siswa memerlukan perawatan. Hasil Survei Kesehatan Rumah Tangga (SKRT) tahun 2013 menunjukkan bahwa 68,9% masyarakat Indonesia mengalami penyakit gigi dan mulut berupa karies dan penyakit jaringan penyangga. Kesadaran menjaga kebersihan gigi dan mulut dapat dilihat dari perilaku menyikat gigi seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara perilaku menyikat gigi dengan status kebersihan gigi dan mulut anak usia 10 tahun SD Negeri Palebon 3 Kota Semarang. Metode : Jenis penelitian ini adalah observasional analitik dengan rancangan cross-sectional. Sampel diambil menggunakan metode non probability sampling dengan teknik purposive Sampling dan diperoleh jumlah sampel sebanyak 77 siswa. Pengambilan data melalui kuesioner dengan item pertanyaan terstruktur tentang perilaku menyikat gigi serta pemeriksaan status kebersihan gigi dan mulut dengan indeks OHI-S. Analisa data menggunakan uji korelasi Rank Spearman. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku menyikat gigi siswa SD Negeri Palebon 3 Kota Semarang mayoritas memiliki perilaku yang sangat baik sebanyak 48,1%. Indeks OHI-S siswa SD Negeri Palebon 3 Kota Semarang usia 10 tahun mayoritas berada pada kategori baik (0-1,2) sebanyak 71,4%. Kesimpulan penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara perilaku menyikat gigi dengan status kebersihan gigi dan mulut yang di ukur dengan Oral Hygiene Index Simplified (OHI-S) karena nilai (p-value= 0,00, ; p<0,05). Kata kunci : Perilaku, OHIS

Item Type: Thesis (Sarjana / Sarjana Terapan (S1/D4) )
Call Number: 006/FKG/X/2018
Subjects: R Medicine > RK Dentistry
Divisions: Faculty of Dentistry > S1 Dentistry
Depositing User: perpus unimus
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/2097

Actions (login required)

View Item View Item