NURAINI, NAJIBAH, G2B012019 (2016) HUBUNGAN SUHU MAKANAN DENGAN SISA MAKANAN PASIEN DEWASA DENGAN DIET LUNAK DI RUANG RAWAT INAP PENYAKIT DALAM RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOTA SEMARANG. Skripsi.
|
Text
Skripsi - Full Text 1.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Suhu makanan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi terjadinya sisa makanan pada pasien salah satunya pasien di Rumah Sakit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan suhu makanan dengan sisa makanan pada pasien di ruang penyakit dalam. Jenis penelitian explanatory reserch yang menggunakan metode survey dengan pendekatan cross-sectional. Populasi seluruh pasien di RSUD kota Semarang menjalani diet lunak dan sampel dipilih dengan kriteria inklusi dan ekskusi yang telah di tentukan. Analisis data menggunakan uji statistic korelasi pearson. Dari total sampel sebanyak 33 orang 54,4% berusia 41-60 tahun, 57,6% berjenis kelamin perempuan, 60,6% <3 hari lama rawat inap, 39,4% berpendidikan SMA dan 42,4% berdiagnosia medis febris. Suhu makanan termasuk danger zone (4,5oC – 60oC) . Sisa makanan menu bubur 22,15% ±SD 7,35, lauk hewani 34,14% ± SD9,30, lauk nabati 38,63% ±SD 14,53 dan sayur 38,10% ±SD 12,20. Tidak ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu bubur p value 0,277.Tidak ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu lauk hewani p value 0,116. Tidak ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu lauk nabati p value > 0,05 (p value 0,709). Ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu sayur p value 0,006. Pasien dewasa di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Semarang ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu sayur, namun tidak ada hubungan suhu makanan dengan sisa makanan menu bubur, lauk hewani dan nabati. Kata Kunci : Suhu Makanan, Sisa Makanan, Makanan Lunak
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Faculty of Nursing and Health > S1 Nutrition |
Depositing User: | Users 1 not found. |
Date Deposited: | 23 Nov 2016 06:54 |
Last Modified: | 23 Nov 2016 07:18 |
URI: | http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/104 |
Actions (login required)
View Item |