Turnitin Perbedaan Pertumbuhan Larva Musca sp. Pada Beberapa Medium

Hajar, Nabil and Suharto, Gatot (2024) Turnitin Perbedaan Pertumbuhan Larva Musca sp. Pada Beberapa Medium. Anatomica Medical Journal, 7 (1). pp. 1-10. ISSN 2614-5219

[img] Text
15977-52376-1-PB_2.pdf

Download (2MB)

Abstract

Abstrak: Lama waktu kematian dapat diperkirakan dengan metode entomologi forensik. Serangga pertama yang tiba di jasad dan bertelur di sana adalah lalat Musca sp. Pertumbuhan larva dipengaruhi oleh faktor lingkungan, salah satunya faktor medium. Oleh karena itu, penelitian harus dilakukan untuk mengetahui perbedaan pertumbuhan larva Musca sp. pada berbagai media. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancangan posttest only control group design dengan objek penelitian larva Musca sp. yang dibiakkan pada daging yang diletakkan di beberapa medium. Sampel diambil secara purposive sampling berdasarkan kriteria inklusi 9 larva terbesar. Uji hipotesis menggunakan uji Oneway ANOVA atau uji Kruskal-Wallis, dilanjutkan uji Post Hoc dengan uji Tukey HSD. Hasil: Analisis bivariat menunjukkan terdapat perbedaan pertumbuhan larva Musca Sp. di berbagai media, yakni di darat, air tawar dan air laut. Perbedaan pertumbuhan larva Musca sp. di medium tersebut terhitung pada hari ke-4 sore dengan titik kritis pertumbuhan pada hari ke 6 sore. Pertumbuhan larva tercepat adalah di medium darat dan pertumbuhan larva terbesar di medium air laut. Simpulan: Durasi pertumbuhan larva Musca sp. tercepat adalah di medium darat dan pertumbuhan larva terbesar di medium air laut dengan titik kritis pertumbuhan pada hari ke 6 sore. Kata kunci: entomologi forensik, pertumbuhan larva, medium, Musca sp.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Jabatan Fungsional > Nabil Hajar
Depositing User: perpus unimus
Date Deposited: 20 Aug 2024 05:21
Last Modified: 24 Aug 2024 14:09
URI: http://repository.unimus.ac.id/id/eprint/7822

Actions (login required)

View Item View Item